Kamis, 14 Maret 2019

Bertemu Pedagang Pasar Cipulir, AHY Dicurhati Turunnya Daya Beli


PT Kontak Perkasa - Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berdialog dengan pedagang. AHY mendapat keluhan soal turunnya daya beli masyarakat.

Seorang pedagang pakaian bernama Nasril (46) curhat ke AHY soal harga industri karet dan sawit di daerah turun dan berimbas terhadap daya beli mereka ke Jakarta. Nasril juga mengeluhkan mahalnya biaya pesawat yang berimbas pada pedagang-pedagang dari daerah.

"Tentunya pada saat sekarang ada penurunan daya beli masyarakat. Tentu kami sebagai pedagang grosir kami berharap orang daerah-daerah itu bisa belanja ke Jakarta. Persoalannya satu, adalah hasil industri masyarakat daerah itu turun drastis, seperti karet, sawit, itu harganya murah. Otomatis daya beli masyarakat untuk ke Jakarta berkurang," ujar Nasril ke AHY di Pasar Cipulir, Jakarta Selatan, Kamis (14/3/2019).

Nasril juga curhat soal tidak adanya transportasi secara langsung antara Pasar Cipulir dan Tanah Abang. Ia pun berharap Partai Demokrat (PD) bisa meneruskan aspirasi tersebut.

"Pasar Cipulir ini pasar pagi dari jam 5 pagi sampai jam 12, selama ini transpor antara Tanah Abang dengan Cipulir secara langsung tidak ada. Untuk itu, kami berharap nanti di Partai Demokrat atau di legislatif, termasuk perda-perdanya, itu bisa berpihak pada rakyat kecil. Untuk itu, kami berharap Partai Demokrat bisa menjembatani dan bisa berlanjut," ungkapnya.

Menanggapi curhat Nasril tersebut, AHY mengakui memang ada penurunan daya beli masyarakat di seluruh Tanah Air. Ia menegaskan Demokrat akan terus menjadi bagian untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

"Bapak, Ibu, masih ingat Pak SBY? Beliau dulu juga terus memberikan program-program prorakyat untuk membantu para pedagang, para pelaku UKM, memberikan KUR untuk mengembangkan usaha. Ini juga diharapkan bisa menambah kemampuan dari para pedagang, para pelaku usaha mikro-kecil dan menengah tadi untuk mengembangkan usahanya. Modalnya juga dapat lebih baik lagi. Dengan demikian, daya beli pun akan terus bisa kita tingkatkan," ucap AHY.

AHY mengatakan masalah transportasi yang mahal juga berpengaruh terhadap pedagang. Ia pun menyatakan PD bisa mengusung perubahan untuk rakyat.

"Ini juga memang kita rasakan, semuanya sedang naik harganya dan pada akhirnya berdampak pada menurunnya kemampuan masyarakat kita, baik sebagai konsumen maupun sebagai pelaku usaha. Mudah-mudahan Partai Demokrat bisa mengusung perubahan dan pada akhirnya kita semua bisa lebih baik lagi," janjinya. - PT Kontak Perkasa

Sumber : detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar