PT KP Press - Sejak rilis di Netflix pada 6 November lalu, film terbaru berjudul Arcane, mampu menggeser Squid Games pada posisi pertama di 37 negara. Torehan ini diperoleh hanya dalam kurun waktu tiga hari.
Seperti diketahui, bahwa drama berdarah asal Korea Selatan tersebut, telah bertahan di puncak selama kurang lebih dua bulan. Secara resmi, mereka berhasil menyedot perhatian khalayak ramai, dengan mengumpulkan 111 juta penonton, Selasa (9/11/2021).
Hanya saja, takhtanya kali ini dapat dilengserkan oleh serial animasi pertama milik Riot Games. Terinspirasi dari game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA), League of Legends, Arcane telah dipuji para penggemar dan kritikus karena memiliki kualitas tinggi dan voice over yang solid.
Di China saja, film ini sangat populer, di mana banyak respon positif diberikan. Lalu, mendapatkan 130 juta penayangan dalam beberapa jam dan menjadi kata kunci paling dicari di situs streaming Tencent.
Serial ini, bisa dikatakan memiliki dorongan dari strategi pemasaran yang kuat. Termasuk kolaborasi dengan game lain, seperti PUBG Mobile dan Fortnite, serta acara premieres di Los Angeles.
Lalu episode pertama, ditayangkan secara langsung di Twitch, memberikan kebebasan pada konten kreator untuk re-streaming bersama tanpa terkena pelanggaran hak cipta.
Arcane akan dirilis dalam tiga bagian sepanjang bulan November 2021. Episode 1-3 menyambangi Netflix pada 6 November lalu. Sedangkan episode 4-6, rilis 13 November dan terakhir episode 7-9 tersedia 20 November mendatang.
Film ini membawa latar belakang wilayah utopia bernama Piltover dan lokasi bawah tanah Zaun. Ceritanya terkait petualangan seru dua karakter paling ikonik di League of Legends.
Penonton akan disuguhkan oleh perjalanan kakak beradik, Jinx sebagai Powder dan VI. Mereka berdua hidup di bawah bayang-bayang kemewahan penduduk Piltover. - PT KP Press
Sumber : detik.com