PT Kontak Perkasa Futures - Sebuah unit Toyota Innova menabrak pembatas jalan, hingga mengakibatkan tiang pembatas tembus sampai ke dalam. Salah satu hal yang jadi sorotan dalam peristiwa itu adalah sistem airbag yang tampak tidak mengembang.
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Gatot Subroto, Setiabudi, Jakarta Selatan (Jaksel), tepatnya di depan gedung Balai Kartini. Mobil Innova berwarna hitam menabrak pembatas jalan layang Kuningan. Video detik-detik setelah kecelakaan ini diunggah di akun Instagram TMC Polda Metro Jaya (3/1/2021).
Salah seorang warganet mempertanyakan mengenai sistem airbag yang tidak bekerja di kedua jok depan. Padahal dampak kecelakaan cukup fatal, hingga membuat dasbor hancur lebur dan batang besi mengarah langsung ke jok penumpang depan.
"knapa air bag gak nongol yak?," tanya deddi_listiyanto.
Tidak mengembangnya airbag pada saat kecelakaan, bukan berarti airbag tersebut gagal bekerja atau mengalami cacat produk. Seperti dilansir dari laman Toyota Astra Motor, ada 5 faktor mengapa airbag tidak mengembang saat terjadi kecelakaan, salah satunya karena benturan tidak terjadi di titik sensor.
"Berbicara soal titik sensor pada airbag, umumnya terletak dekat lampu utama mobil kanan dan kiri. Itu pun bila jumlah airbag mobil hanya dua, yakni bagian pengemudi dan penumpang saja," tulis penjelasan Toyota.
"Bila jumlah airbag ada 4 atau lebih seperti di samping mobil, titik sensor umumnya diletakkan pada pilar mobil. Sehingga bila terjadi tabrakan samping, airbag tetap bisa mengembang untuk meminimalkan cedera penumpang. Itu pun harus dipastikan jarak pembacaan sensor adalah 15 derajat garis lurus ke depan."
"Bila lebih besar dari 15 derajat, maka ada kemungkinan airbag tidak mengembang. Sebagai contoh bila mobil menabrak tiang listrik pada bagian tengah (grill), maka bisa saja airbag tidak mengembang," jelasnya.
Jika melihat kecelakaan Innova tersebut, tampak bagian tiang pembatas jalan langsung menghunjam bagian grill sebelah kiri dekat lampu depan. Sesuai dengan penjelasan di laman resmi Toyota Astra Motor, maka sistem airbag bisa saja tidak mengembang.
Diberitakan sebelumnya, sebuah kecelakaan tunggal terjadi pada Minggu (3/1/2021) pukul 14.30 WIB. Pengemudi berinisial RHS kurang berhati-hati saat melaju dari arah Semanggi ke Pancoran sehingga mobil Innova yang dikendarai menabrak pembatas layang Kuningan.
"Kendaraan yang dikemudikan RHS melaju dari arah barat menuju ke arah timur di Jalan Gatot Soebroto wilayah Jakarta Selatan. Sesampainya di TKP, tepatnya di layang Kuningan, diduga kurang hati-hati dan konsentrasi akhirnya kendaraan Toyota Kijang Innova oleng ke kanan dan menabrak pagar pembatas jalan layang Kuningan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar, lewat keterangannya, Minggu (3/1/2021).
Mobil milik RHS terlihat mengalami kerusakan hingga naik ke pembatas jalan layang. Akibatnya, ujar Fahri, infrastruktur jalan juga rusak.
"Akibat kecelakaan tersebut, kendaraan yang terlibat dan infrastruktur jalan mengalami kerusakan," ungkap Fahri. Dalam peristiwa ini, tidak ada korban jiwa.
"Korban tidak ada," tukasnya. - PT Kontak Perkasa Futures
Sumber : detik.com